tidak semua hubungan suami istri/ pasangan hidup di pegang kendali oleh laki-laki/ pria. hal ini dikarenakan pengaruh terhadap nasib yang dibawanya sejak lahir dan dikarenakan posisi perjodohan anda dengan psangan anda. meski dalam sebuah hubungan rumah tangga, seorang suami/ pria harus bisa memegang kendali sebagai kepala/ pemimpin keluarga. akan tetapi dalam hal menentukan kebijakan tidak sedikit yang di kendalikan oleh istri atau perempuan. dengan hal ini peran seorang laki-laki dianggap kalah dengan si perempuan.

banyak seorang suami yang mengeluhkan tentang peranan didalam keluarga dan nasibnya dalam rumah tangga, karena mereka cenderung kalah dengan sang istri. segala kebijaannya sering ditentang bahkan sang suami tidak berani untuk menentang apalagi melawan. karena itulah dinamakan nasib perjodohan suami kalah oleh si istri. hal ini sebenarnya bisa saja dihindari asalkan sewaktu anda memilih istri mengetahui rumus/ hitungan dan ramalannya. sehingga dalam perjodohan dijauhkan dari kesalahan ini.
meskipun tidak dianggap buruk juga jika suami kalah oleh istri, karena pada dasarnya setatus istri lebih baik dibawah suami. namun demikian hal tersebut sering menjadi dilema. sehingga para suami sering merasa terkekang didalam kehidupan rumah tangga. bahkan jika samai egonya menguasai maka akan terjadi pemberontakan dalam diri sehingga tidak sedikit yang rumah tangganya hancur karena gejolak dari perlawanan hati sang suami/ pria. hal ini juga dapat memicu adanya perselingkuhan karena sang pria akan mencari sebuah ketenangan di luar dengan orang lain.
untuk itu sebelum semua terjadi, dan anda masih dalam tahap mencari jodoh sebaiknya ikuti petunjuk saya, dalam mencari pasangan hidup agar senantiasa rumah tangga terbna kerukunan dan kebahagiaan karena menempati perannya masing-masing. kemudian bagi yang sudah menikah bisa mencocokan petunjuk ini dengan kehidupan rumah tangga anda, apakah saat ini posisi anda berada sejajar atau dibawah pasangan anda. karena dengan anda mengetahui maka anda akan mencari solusi terbaik untuk memperbaiki keadaan tersebut.
petunjuk yang akan saya berikan merupakan sari dari inti primbon jawa tentang perjodohan, sehingga menggunakan metode hitungan jawa, dalam hal ini aksara jawa. aksara/ huruf jawa terdiri dari 20 abjad, yang terbagi dalam 4 baris. tiap-tiap baris memiliki 5 huruf. yaitu
- Ha Na Ca Ra Ka
- Da Ta Sa Wa La
- Pa Dha Ja Ya Nya
- Ma Ga Ba Tha Nga
untu mengetahui menang kalah posisi anda, adalah dengan mencocokan nama depan anda dan pasangan.
- apabila satu baris maka hubungan anda dan pasangan sangat bagus, sejajar bisa saling mengisi dan menerima. akan tetapi jika keduanya memiliki ego yang tinggi, maka sama2 tidak mau kalah dan sama-sama ingin menang sendiri.
- baris ke 4 akan kalah oleh baris ke 1.
- baris ke 3 kalah dengan baris ke 4
- baris ke 2 kalah dengan baris ke 3
- baris ke 1 kalah dengan baris ke 2
contoh nama anda Handoko dan pasangan anda Mawar. Ha terdapat pada baris 1, sedangkan Ma terdapat pada baris 4. artinya jika pasangan anda memiliki nama yang huruf depanya ada di baris ke 4 sedangan anda di baris ke 1. maka pasangan anda kalah oleh anda.
demikian petunjuk perjodohan mengenai kalah dan menangnya posisi anda dengan pasangan, sehingga tahu keadaan selama ini apabila kehendak anda sering ditentang atau seolah anda takut terhadap pasangan. semoga bermanfaat.