hitungan mencari huruf depan nama anak berdasarkan weton kelahiran

berdasarkan primbon, bahwa pada ajaman dahulu setiap orang tidak sembarangan dalam memberikan nama untuk anak/ buah hatinya. semua menggunakan petungan/ hitungan yang diambil dari weton/ hari dan pasaran kelahiran. disini saya akan memberikan pengetahuan tentang hitungan mencari huruf depan nama anak berdasarkan weton kelahiran yang digunakan orang-orang dahulu agar nanti si anak akan mendapat keselamatan dan kesehatan sampai besar nanti serta di beri rejeki yang melimpah.

meskipun pada dasarnya orang dahulu menggunakan hitungan berdasarkan abjad jawa/ aksara jawa seperti ha na ca ra ka. namun disini saya menggunakan bajad alfabet yang biasa kita gunakan sehari-hari. karena huruf alfabet lebih banyak dikenal orang sehingga mudah untuk menentukan huruf depan nama anak.

untuk melakukan hitungan ini agar mendapatkan huruf depan untuk nama anak yang bagus, maka caranya dalah jumlah neptu hari dan pasaran kelahiran/ weton di tambah urutan abjad alfabet lalu di bagi 6 atau di kurangi 6, 6 dst. sisanya di cocokan dengan firasat dibawah ini.

  1. jika sisa 1 maka jatuhnya lemah, artinya saat masih kecil selalu diberi kesehatan dan keselamatan, jika jatuh sakit cukup di baringkan diatas tanah maka akan sembuh. jika sudah besar hidupnya akan senantiasa di berikan kelancaran rejeki dari hasil bumi. tabah dan tekun dalam bekerja maupun beribadah. cocok sekali menjadi petani karena bumi akan selalu memberikan keberkahan kepada anak yang memiliki nama dengan huruf awal pas jatuh pada hitungan ini.
  2. jika sisa 2 maka jatuhnya angin, orangnya kelak akan suka mengembara dan merantau. jika diam dia tidak akan berhasil. sejak kecil diuji dengan berbagai masalah kehidupan keluarga nanmun tetap tabah. cocok sekali memili usaha dagang atau jual jasa. ekonominya akan stabil setelah mengiunjak usia 35 keatas. orangnya pendiam, jarang sakit, fisiknya sangat kuat.
  3. jika sisa 3 maka jatuhnya srengenge/ matahari. dari kecil akan terlihat cerdik dan cerdas, namun sering terkena penyakit meskipun penyakit biasa dan mudah sembuh. kelak jika besar akan susah mendapat pekerjaan, dia akan lebih berhasil jika menjadi wiraswasta.cocok menjadi pemimpin karena suka melindungi yang lemah.
  4. jika sisa 4 maka jatuhnya banyu/ air. air adalah sumber dari segala kehidupan, keberadaannya akan membuat suasana hidup dan bahagia, namun dia sendiri tidak merasa bahagia karena selalu merasa kekurangan. sewaktu kecil jarang terkena penyakit, namun rewel dan cengeng maunya dimanja.
  5. jika sisa 5 maka jatuhnya geni/ api. orangnmya keras dan tegas, gampang marah namun pikirannya selalu cemerlang dan idenya sangat bagus. sewaktu kecil sering sakit keras, lama sembuhnya. namun setelah dewasa menjadi orang yang kuat fisiknya.
  6. jika sisa 6 maka jatuhnya lebu/ debu. jika orang diberinama dengan huruf awalnya jatuh pada firasat debu maka, kelak jika besar akan menjadi anak yang nakal dan suka melawan orang tua,pemalas dan tidak suka bekerja tapi kemauannya banyak. sewaktu kecil juga selalu merepotkan dan cengeng.